Desain Teras Rumah Leter L di Kampung

Bentuk teras rumah leter L di kampung cukup bervariasi. Biasanya, bentuk ini dipakai untuk memberikan ruang teras yang lebih luas. Selain itu, dimanfaatkan juga untuk memberikan tempat untuk membuat taman atau sejenisnya.

Rumah dengan jenis ini jarang sekali ditemukan di kawasan perkotaan yang terlalu sempit. Biasanya, rumah di perkotaan cenderung memanjang ke atas dan seluruh ruang akan ditempati. Informasi lebih lanjut tentang rumah teras leter L dan perabotan yang ada di dalamnya bisa disimak di bawah ini.

Perabot Untuk Teras Rumah Leter L

Ada beberapa jenis perabot yang cocok sekali diletakkan pada teras rumah dengan leter L. Berikut beberapa rekomendasi perabot selengkapnya:

  • Kursi dan Meja

Perabot pertama yang harus ada pada teras rumah dengan leter L adalah kursi atau meja. Dua perabotan ini bisa digunakan untuk bersantai ketika sore hari atau pagi hari untuk minum teh atau sekedar duduk santai untuk membaca koran dan juga buku.

Apabila ingin memasang meja dan kursi pastikan harus terbuat dari bahan-bahan yang aman dan tahan lama. Apalagi diletakkan di luar ruangan, kemungkinan besar bisa mudah rusak karena terkena sinar matahari dan juga hujan.

Selain itu, usahakan untuk memiliki ukuran yang tidak terlalu besar sehingga masih bisa memiliki ruang yang luas. Jadi teras bagian depan tidak akan terlihat penuh dan masih bisa diisi dengan beberapa hal lain seperti tanaman.

  • Pot untuk Tanaman

Pot tanaman juga bisa diletakkan di area ini. Berbagai jenis pot tanaman bisa digunakan mulai dari yang ukurannya cukup besar hingga yang ukurannya cukup kecil. Jadi sesuaikan saja dengan ukuran dari teras leter L tersebut.

Jenis tanaman juga bisa disesuaikan mulai dari yang ukurannya kecil hingga besar. Biasanya, tanaman yang diletakkan di bagian teras adalah tanaman jenis rambut yang bisa menyebar di beberapa bagian atap. Selain itu, bisa juga menggunakan tanaman bunga yang ukurannya sedang.

  • Tempat Meletakkan Sepatu

Di bagian samping juga harus diletakkan tempat untuk menaruh sepatu dan sandal. Saat ini sangat penting agar sepatu atau sandal tidak dibawa ke dalam rumah dan menyebabkan lantai menjadi kotor khususnya ketika musim hujan.

Di samping tempat untuk meletakkan sepatu atau sandal juga bisa diletakkan semacam wadah besar yang dipakai untuk meletakkan payung atau sejenisnya. Jadi ketika ada tamu, bisa meletakkan payungnya di sana dan tidak perlu dibawa ke dalam.

  • Tempat Cuci Tangan

Tempat cuci tangan juga harus disediakan di bagian teras apalagi jika area itu memang sering digunakan untuk bersantai. Tempat cuci tangan ini bisa dalam bentuk guci besar lalu diberikan semacam gayung kecil untuk mencuci.

Selain itu bisa juga dibentuk dalam keran yang ukurannya tidak terlalu besar. Jadi begitu masuk ke dalam rumah bisa langsung mencuci tangan atau kaki secara dengan sabun yang diletakkan juga di sebelahnya.

  • Penutup Gulung

Apabila teras menghadap timur atau barat kemungkinan besar akan terkena sinar matahari ketika pagi hari atau sore hari. Jadi siapkan juga penutup yang bisa digulung dan biasanya terbuat dari bambu.

Dengan menggunakan penutup ini ketika sinar matahari terlalu terik bisa digunakan untuk menguranginya. Bila tidak dibutuhkan lagi, bisa langsung digulung ke atas.

Tips Membeli Perabotan Teras Rumah

Sementara itu apabila ingin menambahkan perabot perhatikan beberapa tips di bawah ini agar proses pemilihannya sesuai dengan kebutuhan.

  • Sesuaikan ukuran dari perabot dengan besar dari teras yang dimiliki.
  • Sebisa mungkin untuk tidak membeli perabot yang mudah rusak akibat panas atau terkena sinar matahari yang terlalu.
  • Hindari perabotan yang juga akan mudah rusak atau aus apabila terkena air hujan secara terus-menerus.
  • Perabotan yang akan diletakkan di teras juga harus memiliki warna yang kuat dan tidak mudah pudar atau mengalami penurunan apabila terkena terik matahari.
  • Sebisa mungkin untuk membeli perabotan yang tidak mudah pecah atau mudah diangkut oleh seseorang apalagi bagian terasnya terbuka.
  • Apabila memungkinkan, bisa diletakkan pengaman seperti CCTV sehingga apapun yang ada di sana bisa terjaga dengan baik.

Referensi Rumah dengan Teras Leter L

Beberapa referensi rumah dengan teras leter L bisa disimak di bawah ini. Masing-masing rumah memiliki spesifikasi tersendiri meski secara umum menghadirkan ruang yang lebih luas bagian depan.

Teras Rumah Leter L Simple
desainrumahmesra.blogspot.com

Leter L di bagian samping lebih luas sehingga bisa dimanfaatkan untuk taman atau tempat untuk berolahraga. Bagian samping bisa ditambah ring basket atau dibuat lantai untuk olahraga weight lifting.

Teras Rumah Leter L dengan Paving Depan
forum.rumah123.com

Bagian depan digunakan untuk pemasangan paving. Sementara itu, di bagian tengah dibuat menjadi taman dan samping dibiarkan sebagai lahan penyerapan air.

Teras Rumah Leter L Minimalis
jsx55.com

Bagian depan digunakan untuk taman hijau yang tidak terlalu luas. Sementara itu, di bagian depan dipakai untuk jalan masuk dan parkir mobil atau motor.

Teras Rumah Leter L Ala Peternakan
rightmove.co.uk

Teras pada rumah ini hanya dibuat memanjang dan tidak diberi apa-apa. Tetapi menjadi satu dengan tanah yang luas dalam bentuk lapangan.

Teras Rumah Leter L Modern Artistik
pinoyeplans.com

Pemanfaatan teras ini digunakan untuk beberapa hal, mulai dari taman hingga memberikan display dalam bentuk jendela yang lebih banyak. Biasanya, rumah ini berlokasi di kawasan terpadu seperti perumahan.

Teras Rumah Leter L Klasik Modern
houseplans.net

Rumah leter L yang bagian depannya diisi dengan lapangan hijau serta taman dengan ukuran kecil. Sementara itu, di bagian samping digunakan untuk tempat masuknya kendaraan.

Bentuk teras rumah leter L di kampung bisa mengadopsi salah satu dari referensi yang sudah disebutkan di atas. Jadi rumahnya bisa semakin menarik dan masih menyediakan ruang untuk taman dan ruang untuk berolahraga atau sekedar bersantai.