Inspirasi Model Rumah Luar Negeri Sederhana

Model rumah luar negeri sederhana banyak dijadikan inspirasi ketika seseorang akan membangun rumah di Indonesia. Model rumah jenis ini dipilih karena tidak memerlukan konstruksi yang terlalu rumit serta lebih hemat biaya untuk melakukan proses pembangunan.

Selain itu, saat ini banyak orang sudah mengubah cara pandang mereka terkait rumah. Bangunan ini tidak hanya digunakan sebagai ajang untuk pembuktian diri, tetapi lebih difungsikan untuk tempat beristirahat atau berkumpul dengan keluarga.

Inspirasi Model Rumah Luar Negeri Sederhana
fifimcgee.co.uk

Tips Mencari Referensi Model Rumah Luar Negeri Sederhana

Model Rumah Luar Negeri Sederhana
gardenista.com

Apabila Anda berminat untuk membuat rumah luar negeri sederhana. Ada baiknya untuk menyimak beberapa tips di bawah ini agar hasilnya bisa sesuai dengan keinginan, yaitu:

  • Cari Model Rumah Negara Tertentu

Hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari rumah dari negara tertentu. Biasanya, setiap negara akan memiliki ciri khusus seperti rumah-rumah yang ada di kawasan Eropa akan berbeda dengan rumah yang ada di kawasan Amerika.

Jadi Anda harus menentukan terlebih dahulu kira-kira rumah jenis apa yang memang disukai. Apabila menyukai rumah di kawasan Eropa bisa mencari di beberapa negara, seperti Inggris atau di bagian Eropa bagian tengah seperti Swiss atau Italia.

Setelah melakukan proses pencarian, selanjutnya adalah dengan mendaftar beberapa bagian dari gambar rumah. Setelah itu, bisa dilihat secara langsung kira-kira mana yang paling sesuai dengan keinginan atau bisa juga dikombinasikan dari beberapa desain yang ada.

  • Ketahui Area Membangun

Ada baiknya untuk mengetahui area ketika melakukan proses pembangunan rumah. Ketika membangun di area pedesaan yang dekat dengan pantai atau di area pegunungan yang dekat dengan hutan tentu bangunan minimalis akan sedikit berbeda.

Jadi lakukan proses pencarian bangunan-bangunan tertentu sesuai dengan area ketika akan membangun. Bisa membuat desain bangunan seperti bangun yang ada di kawasan peternakan Eropa atau Amerika atau bisa juga rumah-rumah di kawasan pegunungan.

  • Melihat Film

Selanjutnya adalah melihat film khususnya film klasik atau film modern. Biasanya, di beberapa jenis film akan memperlihatkan beberapa desain rumah seperti rumah yang ada di area peternakan atau rumah di area pegunungan yang fasilitasnya cukup lengkap.

Perhatikan desain di bagian depan dari rumah serta di bagian dalam apabila tersedia. Dengan begitu, Anda akan memiliki pandangan yang lebih luas terkait dengan bangunan ini. Jadi ketika akan mendesain ulang, tidak akan mengalami masalah.

  • Cek Majalah Rumah

Cara selanjutnya adalah dengan membaca majalah rumah atau desain yang saat ini cukup mudah ditemukan secara online. Karena tren rumah sederhana atau minimalis ini sedang mengalami kenaikan, Anda bisa dengan mudah mencarinya saat ini.

Dari masalah tersebut, bisa terlihat seperti apa beberapa desain rumah minimalis yang sangat cocok untuk dibuat kembali. Selain itu, perhatikan juga pembahasan terkait dengan bahan-bahan yang dipakai serta spesifikasi khusus agar pembangunan berjalan dengan lancar.

  • Membaca Blog Rumah

Terakhir dan masih bisa dijalankan adalah membaca blog rumah. Saat ini ada banyak sekali blog yang membahas tentang rumah sehingga informasi terkait dengan rumah minimalis bisa didapatkan dengan lebih mudah.

Selain itu, Anda juga akan mendapatkan informasi terkait dengan ciri-ciri rumah minimalis dan beberapa tips lain yang harus dilakukan. Tujuannya agar proses desain hingga pembangunan berjalan dengan lancar.

Inspirasi Rumah Model Sederhana
gardenista.com

Hal Penting Sebelum Bangun Rumah Ala Luar Negeri

Sebelum membangun rumah sederhana atau minimalis ala luar negeri, ada baiknya untuk menyimak beberapa hal penting di bawah ini terlebih dahulu:

  • Lokasi pembangunan dari rumah yang tepat
  • Material yang dipakai untuk melakukan pembangunan harus berkualitas.
  • Ukuran dari bangunan yang akan dibuat tidak terlalu besar atau berlebihan.
  • Fungsi dari bangunan harus sesuai dengan harapan.
Model Rumah Luar Negeri Sederhana dengan Batu Bata Merah
fifimcgee.co.uk

Referensi Model Rumah Luar Negeri

Apabila membutuhkan referensi gambar rumah luar negeri yang sederhana, ada baiknya untuk menyimak beberapa daftar di bawah ini:

Model Rumah Luar Negeri Ala Beverly Hills
architecturaldesigns.com

Model rumah yang mirip sekali seperti di Beverly Hills. Biasanya, jenis rumahnya memiliki atap yang cukup tinggi dengan bahan-bahan yang sederhana.

Model Rumah Luar Negeri Sederhana ala Rumah Pedesaan
architecturaldesigns.com

Rumah sederhana ini biasanya dibangun di kawasan pedesaan dengan lebih banyak menggunakan material yang terbuat dari kayu serta kaca di bagian jendela dan pintu. Rumah ini cocok untuk vila atau rumah masa tua.

Model Rumah Luar Negeri Sederhana Modern
behance.net

Meski sederhana atau minimalis, rumah ini memiliki fungsi yang cukup lengkap mulai dari ruang tamu hingga ke ruang tidur. Dari luar terlihat kotak, tetapi tetap futuristik dan menarik.

Rumah ini ukurannya tidak terlalu besar sehingga di depan hanya cocok untuk parkir motor. Sementara itu, di bagian samping masih bisa dimodifikasi untuk membuat carport.

Model Rumah Sederhana di Perumahan Modern Luar Negeri
thesmartlocal.com

Rumah minimalis ini biasanya ada di perumahan sehingga seseorang bisa melakukan perubahan desain di bagian depan agar tampilannya lebih sederhana. Terdapat pagar untuk menutup sisi taman agar terlihat estetik.

Model Rumah Luar Negeri Sederhana Ala Balai Pertemuan
beneathmyheart.net

Rumah berbentuk lodge ini terbuat dari bahan kayu di seluruh bagiannya. Biasanya, rumah ini memiliki ukuran yang cukup lebar untuk memudahkan sirkulasi udara.

Model Rumah Luar Negeri Sederhana Ala Modern Eropa
blog.scoutandnimble.com

Rumah ala Eropa ini dipilih karena memiliki desain yang cukup sederhana di bagian depan. Selain itu, di bagian depan juga lebih banyak diisi dengan taman.

Model Rumah Luar Negeri Modern
realestate.com.au

Meskipun terlihat sederhana, rumah ini memiliki desain yang modern dan cocok sekali untuk mereka yang tinggal di perkotaan khususnya yang membeli rumah di perumahan. Desain depan estetik lengkap dengan taman mini.

Model Rumah Luar Negeri Sederhana Klasik
architecturaldesigns.com

Rumah klasik ini masih dibangun karena memiliki beberapa bagian ruangan yang fungsional. Sementara itu, di bagian samping kiri dan kanan lebih banyak dipakai untuk taman.

Model rumah luar negeri sederhana bisa dijadikan sebagai patokan ketika akan membangun rumah. Di rumah yang dibangun, tidak hanya mengedepankan ukuran dan juga fitur saja tetapi lebih berfokus kepada desain yang minimalis dan memaksimalkan fungsi di dalamnya.

Dengan begitu, rumah bisa lebih dimaksimalkan dan kelebihan dana lain untuk pembangunan bisa dipakai untuk investasi. Itulah kenapa saat ini rumah minimalis sudah dijadikan sebagai salah satu tren yang diminati oleh cara membuat rumah atau penikmat properti.