10 Inspirasi Model Lemari Pakaian Portable Minimalis: Kisaran Harga & Tips Memilih

Di era modern ini, lemari pakaian portable memang semakin diminati oleh masyarakat sebagai alternatif furniture berbahan kayu. Selain mengusung sistem bongkar pasang sehingga mudah dipindah tempatkan, lemari berbobot ringan ini juga dibanderol dengan harga relatif terjangkau.

Di sisi lain, lemari portable juga tersedia dalam beragam model dan desain dekoratif yang bisa menjadi solusi mempercantik ruang tidur. Selain itu, cara pemasangannya juga terbilang mudah dan tidak membutuhkan banyak tenaga. Oleh karenanya, sangat recommended untuk dimiliki.

Lemari Pakaian Portable Minimalis

  1. Lemari Pakaian Portable Open Space
Lemari Pakaian Portable Open Space
overstock.com

Portable wardrobe dengan desain rak besi hitam minimalis akan terlihat matching dengan desain interior kamar tidur seperti apa saja. Terdiri atas beberapa kabinet multifungsi, Anda dapat menyimpan barang-barang dalam lemari tersebut sehingga ruang tampak lebih rapi.

  1. Wardrobe Portable Minimalis dengan Rangka Besi Putih Elegan
Wardrobe Portable Minimalis dengan Rangka Besi Putih Elegan
ikea.com

Mengusung rangka besi dengan ukuran minimalis dengan luas minim dan tinggi mencapai langit-langit kamar, lemari portable berwarna putih dengan beberapa rak yang diusung secara rapi ini akan membuat ruangan terlihat lebih minimalis, bersih, dan rapi.

  1. Lemari Pakaian Portable White Resin Desain Mewah Elegan
Lemari Pakaian Portable White Resin Desain Mewah Elegan
superoffers.com

Terdiri atas dua sekat berukuran luas, lemari ini juga memiliki 3 buah laci resin berwarna pure white senada. Dikombinasikan interior wardrobe berwarna hitam yang kontras, lemari portable tersebut tampak mewah dan elegan yang pasti match dengan ruang tidur Anda.

  1. Lemari Pakaian Portable Rak Serbaguna 20 Pintu
Lemari Pakaian Portable Rak Serbaguna 20 Pintu
amazon.com

Selain hadir dalam balutan desain motif modern elegan, lemari portable 20 rak serbaguna ini juga mengkombinasikan warna black & silver yang terlihat mewah. Lemari rak dari resin plastik + struktur baja merupakan solusi terbaik tempat menyimpan perlengkapan fashion.

  1. Lemari Pakaian Portable Plastik
Lemari Pakaian Portable Plastik
amazon.com

Terbuat dari plastik kokoh, lemari yang dibekali dengan 6 roda ini memiliki kabinet serta laci berukuran besar. Jadi, Anda bisa menyimpan lebih banyak pakaian di dalamnya. Apalagi, space di bagian bawah juga dapat difungsikan sebagai tempat penyimpanan blanket, dsb.

  1. Lemari Pakaian Portable Kain 3 Sekat
Lemari Pakaian Portable Kain 3 Sekat
arrietaapparel.com

Multifunction wardrobe 3 sekat ini bisa menjadi solusi mengamankan barang Anda dari debu dan kotoran. Terdiri atas banyak rak yang dapat difungsikan optimal, lemari kain dengan resleting ini juga mengusung sistem bongkar pasang yang sangat fleksibel diaplikasikan.

  1. Fancy Wardrobe Rangka Besi
Fancy Wardrobe Rangka Besi
etsy.com

Lemari portable hitam pekat ini memang tampak begitu mewah dipadukan dengan cover transparan sehingga menciptakan kesan modern. Lemari multifungsi dengan rangka besi dan connector non woven ini dapat difungsikan sebagai penyimpanan pakaian, dan barang lain.

  1. Lemari Portable Minimalis Modern Roll Up
Lemari Portable Minimalis Modern Roll Up
hawkinswoodshop.com

Wardrobe 2 sekat ini terdiri atas sisi lebih luas dimana Anda dapat menggantung pakaian dengan dua laci berukuran cukup besar. Sedangkan sisi satunya terdiri atas beberapa rak untuk meletakkan benda fashion lain. Lemari portable ini mengusung sistem roll up yang unik.

  1. Lemari Portable Open Space Rangka Besi
Lemari Portable Open Space Rangka Besi
wayfair.com

Wardrobe sistem rakitan dari rangka besi ini bisa menjadi alternatif solusi untuk menambah kesan elegan minimalis di kamar tidur. Terdiri atas beberapa rak dan space menggantung baju, lemari berkonsep open space ini sangat worth to have untuk melengkapi desain interior.

  1. Multifunction Wardrobe Minimalis Elegan
Multifunction Wardrobe Minimalis Elegan
castorama.fr

Penggunaan warna abu-abu memang sukses menghadirkan nuansa minimalis elegan pada wardrobe rangka besi ini. Lemari pakaian dua sekat ini dapat menampung banyak pakaian sehingga semua perlengkapan fashion bisa disimpan secara aman di lemari portable ini.

Referensi Harga Lemari Portable Terbaru Beserta Ukurannya

Produk lemari pakaian sistem portable atau bongkar pasang terdiri atas beragam variasi model, desain, warna, motif, dan ukuran berbeda, dimana beberapa faktor tersebut juga turut mempengaruhi harga jualnya. Oleh sebab itu, sebelum membeli sebaiknya sudah memiliki gambaran harga produk.

Di bawah ini adalah beberapa harga lemari portable berdasarkan bahan dan ukurannya:

SpesifikasiDimensiHarga
Lemari Portable Fabric Non Woven + Soft PP Ressin130 cm x 45 cm x 170 cmRp. 179.900
Lemari Portable Kain + Rak Stainless / Kayu250 cm x 50 cm x 170 cmRp. 370.000
Lemari Portable Resin 8 & 12 Laci Kabinet74 cm x 74 cm x 165 cmRp. 363.000
Lemari Portable Resin Plastik + Struktur Baja74 cm x 37 cm x 147 cmRp. 211.000
Lemari portable Plastik Laci 5 Susun37.5 cm x 44 cm x 106.5 cmRp. 205.000
Lemari Portable – Square Cloth Struktur Besi55 cm x 35 cm x 170 cmRp. 99.900
Lemari Portable Import Premium Non Woven + Besi105 cm x 45 cm x 170 cmRp. 233.000

Tips Memilih Lemari Portable

Untuk mendapatkan produk lemari portable terbaik, sebagai smart buyer tentunya Anda harus selektif dalam menentukan pilihan. Di samping itu, ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan. Jadi, lemari dapat difungsikan dengan optimal, dan bisa membuat ruangan tampak indah dipandang.

Berikut ini adalah tips dalam memilih lemari portable:

  • Mempertimbangkan Bahan Lemari

Secara umum, terdapat dua jenis material yang digunakan membuat lemari portable, yakni bahan plastik resin dan fabric atau kain. Kedua material tersebut punya keunggulan dan kelemahan sendiri. Oleh karenanya, perlu dipertimbangkan secara seksama.

Lemari portable dari material plastik ressim mempunyai struktur lebih kuat serta mampu menahan beban lebih kuat. Jadi, bisa digunakan untuk meletakkan barang lebih banyak. Namun, bobot material plastik juga lebih berat sehingga cukup repot dipindahkan.

Sementara itu, lemari portable dari fabric atau kain lebih mudah dibongkar dan dipasang serta dipindahkan kemana saja karena memiliki berat sangat ringan. Hanya saja, bahan fabric bertekstur lebih rapuh sehingga akan tampak miring kalau menahan beban berat.

  • Memperhatikan Kapasitas Lemari

Penting bagi calon konsumen untuk memastikan besar kapasitas lemari sesuai yang dibutuhkan. Selain itu, model rak juga memiliki peran penting dalam mengoptimalkan fungsi lemari. Misalnya, jika Anda membutuhkan tempat hanger, laci kabinet, dan sebagainya.

Setiap produk lemari portable tentu menghadirkan konsep berbeda, ada yang terdiri atas laci bersusun, lemari dengan beberapa sekat, maupun yang mengusung desain open space dengan rak dan tempat menggantung hanger fungsional untuk menggantung pakaian.

  • Pelajari Cara Merakit Lemari Portable

Seperti namanya, lemari portable mengusung sistem bongkar pasang. Oleh karena itu, penting mengetahui bagaimana cara merakit suatu produk lemari sebelum membelinya. Umumnya, cara pemasangan tergantung pada material dan model lemari tersebut.

Setelah make sure mengenai cara merakit lemari portable, Anda bisa membeli produk tersebut. Kalau belum paham, maka bisa membaca buku panduan yang diberikan.

Dari segi fungsi, lemari pakaian portable tidak kalah fungsional dari wardrobe dari material kayu. Anda dapat memilih model dan ukuran sesuai kebutuhan. Apabila memiliki banyak barang-barang fashion, maka bisa membeli lemari portable rangka besi dengan ukuran besar.