Pembatas ruangan dari triplek banyak digunakan untuk rumah yang memiliki ukuran besar. Rumah seperti ini harus diberikan pembatas agar ada sekat-sekat antara ruangan satu dengan yang lain serta menjaga privasi orang-orang yang ada di dalamnya.
Ketika akan membuat pembatas ruangan dari triplek, ada beberapa hal yang harus diperhatikan mulai dari bahan dari triplek itu sendiri, ketebalan, dan bentuknya. Informasi lebih lanjut terkait dengan pemilihan desain atau pembuatan pembatas ruangan bisa disimak di bawah ini.
Tips Membuat Pembatas Ruangan dari Triplek
Apabila ingin membuat pembatas ruangan yang terbuat dari triplek atau kayu, ada baiknya untuk menyimak beberapa tips sederhana di bawah ini:
- Pertimbangkan Ukuran Ruangan
Pertimbangkan ukuran ruangan ketika akan melakukan proses penyekatan. Ukuran ruangan yang terlalu lebar akan memudahkan proses penyekatan karena yang nantinya disekat ukurannya tidak akan menjadi lebih kecil dan masih nyaman untuk ditinggali.
Sebaliknya apabila ruangan itu memang terlalu kecil apabila disekat biasanya akan terlihat sangat sempit. Jadi harus pandai-pandai ketika akan melakukan proses penyekatan ruangan agar hasilnya masih sesuai dengan harapan.
Biasanya, untuk meminimalisir ruangan yang terlihat sempit akan dibuat penyekat yang tidak terlalu tertutup. Jadi masih bisa melihat sisi kiri atau sisi kanan dan memberikan ilusi optik yang lebih baik.
- Fungsi dari Pembatas
Selanjutnya, Anda harus menentukan terlebih dahulu kira-kira apa fungsi dari pembatas itu. Apakah akan digunakan untuk pemberian sekat biasa atau dimanfaatkan untuk lainnya seperti membuat ruang tidur yang baru atau ruangan untuk memberikan privasi.
Jadi jangan hanya asal melakukan proses penerapan saja. Apabila hal itu dilakukan, kemungkinan besar akan menyebabkan masalah. Anda tidak tahu apakah setelah disekat justru menyebabkan masalah atau setelah disekat justru membuat ruangan jadi tampak aneh.
- Bentuk Pembatas
Perhatikan bentuk dari pembatas yang nantinya akan digunakan. Maksud dari bentuk pembatas ini adalah pembatas yang menutup secara total ruang yang ada di bagian kiri atau kanan. Selain itu, ada juga pembatas yang hanya membatasi tetapi masih ada celah.
Biasanya, pembatas yang ditutup total ini digunakan untuk memberikan ruangan privasi pada beberapa orang seperti kamar mandi atau kamar tidur. Selain itu, untuk pembatas yang masih memiliki celah digunakan untuk memberikan sudut pandang agar ruangan masih terkesan luas.
- Pembatas Total atau Portable
Anda harus mengetahui terlebih dahulu apakah pembatas tersebut akan digunakan untuk menutup secara total atau berjenis portable. Pembatas tetap adalah pembatas yang menutup seluruh bagian dan tidak bisa dilepas kembali.
Sementara itu, untuk pembatas portable biasanya memiliki bentuk seperti pintu geser. Jadi apabila dibutuhkan, bisa dibuka dan apabila tidak dibutuhkan bisa dilipat kembali agar ruangan menjadi lebih luas.
- Bahan yang Digunakan
Terakhir dan tidak kalah penting adalah dengan memperhatikan bahan yang digunakan untuk melakukan proses penyekatan. Proses ini bisa dilakukan dengan triplek. Jenis dari triplek ini juga bervariasi mulai dari yang terbesar hingga yang tipis.
Selain itu, beberapa orang juga senang sekali untuk menggabungkan beberapa bahan menjadi satu. Jadi pertimbangkan bahan yang berkualitas agar tidak mudah rusak sehingga Anda harus melakukan proses penggantian setiap berapa tahun sekali.
Kriteria Rumah yang Butuh Pembatas Ruangan
Untuk kriteria rumah yang mungkin membutuhkan pembatas ruangan, biasanya terdiri dari:
- Ruangan yang terlalu luas sehingga ada beberapa bagian yang terlihat kosong dan tidak enak untuk dilihat.
- Ruangan yang menjadi satu dengan dapur sehingga sering menyebabkan masalah ketika sedang memasak.
- Ruangan yang dipakai untuk tempat tidur terlalu sedikit sehingga membutuhkan sekat untuk pembuatan tempat tidur baru.
Inspirasi Pembatas Ruangan dari Triplek
Untuk beberapa inspirasi pembatas ruangan dari triplek atau pembatas ruangan dengan bahan lainnya, bisa disimak dari beberapa gambar di bawah ini:
Pembatas dari triplek ini diberikan untuk membatasi ruangan yang dipakai untuk bersantai dan ruangan yang ada di samping, seperti dapur agar lebih nyaman ketika beraktivitas. Area bersantai bisa diberi sofa untuk membaca atau tiduran.
Fungsi utama dari pembatas atau pemberian sekat ini adalah dengan memberikan elemen estetik. Bentuknya tidak rapat, tetapi masih memiliki rongga-rongga di bagian tengah.
Sekat dari triplek yang digunakan ini tidak serta merta menutup semua bagian. Tetapi, menutup di bagian bawah lalu di bagian atasnya bisa diberikan tambahan ornamen seperti pajangan.
Pembatas atau sekat dari bahan triplek ini digunakan untuk memisahkan antara dapur dengan ruang makan. Namun, masih diberikan rongga masih bisa melihat aktivitas dari dua sisi.
Pemberian sekat ini dilakukan dalam bentuk pintu yang bisa digeser seperti ala Jepang. Jadi untuk memisahkan, bisa langsung digeser. Apabila ingin menyambungkan ruangan, bisa langsung dibuka kembali.
Sekat ini digunakan pada ruang tidur sehingga memisahkan antara kasur dengan beberapa bagian lain di dalamnya seperti ruang untuk bekerja. Di dekat pembatas bisa diberi kursi atau sofa.
Sekat ini memiliki fungsi ganda yaitu untuk memisahkan dua ruangan dan dimanfaatkan juga sebagai tempat untuk menyimpan buku-buku dan perabot lainnya. Jika dilihat sekilas bentuknya mirip rak buku.
Ruangan tidak akan terlihat sangat lebar dan kosong ketika dibagi-bagi. Di setiap ruangan bisa diberi perabotan tertentu sehingga manfaatnya bisa didapatkan dengan lebih maksimal. Terakhir, sekat ruangan juga bisa digunakan untuk memberikan tambahan nilai estetik yang lebih besar.
Pembatas ruangan dari triplek banyak digunakan untuk memberikan sekat antara ruangan satu dengan yang lain atau membagi ruangan lebar agar menjadi lebih kecil. Pemberian sekat ini akan memudahkan seseorang membagi ruangan agar menjaga privasi orang-orang yang ada di dalamnya.