Taplak Meja Makan dan Meja Tamu: Tips Memilih Model Terbaik

Baik itu disadari maupun tidak, namun pada faktanya taplak meja memiliki peran penting dalam menunjang keindahan pada sebuah ruangan. Oleh sebab itu, pemilihan taplak meja sebaiknya mempertimbangkan konsep ruang yang ingin ditonjolkan melalui tampilan desain interior.

Selain memainkan peran sebagai proteksi bagi meja, penggunaan taplak dengan model desain dan warna yang tepat juga akan meningkatkan nilai artistik pada ruang tamu ataupun ruang makan Anda.

10 Model Taplak Meja Makan & Meja Tamu

  1. Taplak Meja Model Kain Kotak Kotak
Taplak Meja Model Kain Kotak Kotak
overstock.com

Penggunaan taplak meja bermotif kotak-kotak dengan list bordir minimalis berumbai di seluruh bagian bingkai taplak menghadirkan kesan klasik elegan yang cocok apabila dikombinasikan furniture dining set dan lantai kayu berwarna senada yang tampak match dengan meja.

Anda bisa menemukan taplak meja dengan motif kain kotak-kotak berumbai model persegi ini dapat ditemukan di berbagai marketplace dengan harga sekitar Rp. 39.000.

  1. Taplak Meja Model Waterproof
Taplak Meja Model Waterproof
amazon.com

Taplak meja yang terbuat dari material waterproof satu ini memang terkenal memiliki harga ekonomis. Meskipun begitu, terdapat berbagai macam pilihan motif yang bisa membuat ruangan tampak lebih indah, salah satunya adalah corak wajik hitam putih tak beraturan.

Taplak berbentuk persegi dengan desain minimalis modern dari bahan waterproof PEVA berukuran 137 cm x 180 cm bisa dimiliki dengan membayar mahar sekitar Rp. 25.500. Jadi, sekarang tidak perlu khawatir lagi kalau meja akan rusak karena terkena air maupun noda.

  1. Taplak Meja Model Floral
Taplak Meja Model Floral
anthropologie.com

Taplak meja bercorak bunga warna-warni cantik dari material kain halus ini akan sukses menghadirkan nuansa hangat dan ceria pada ruang makan. Aplikasi frame berupa line hijau di area pinggiran taplak menambah suasana alami sehingga kesan dekoratif semakin kuat.

Di pasaran, taplak bermotif floral antik berbentuk persegi nalgonas dari bahan kain tanpa rongga dengan diameter 145 cm x 250 cm dibanderol sekitar Rp. 66.900.

  1. Taplak Meja Motif Bunga Bunga Anti Air PVC
Taplak Meja Motif Bunga Bunga Anti Air PVC
etsy.com

Selain berfungsi sebagai pelindung meja dari noda dan kotoran, square Taplak mejae bercorak bunga-bunga berwarna soft ini juga berperan sebagai dekorasi untuk mempercantik area ruang makan. Jadi, kegiatan makan dengan keluarga terasa lebih menyenangkan.

Taplak berbentuk persegi panjang berukuran 137 cm x 183 cm dari bahan anti air PVC ini juga memiliki tag price cukup ekonomis, jadi dijamin tidak akan menguras dompet.

  1. Taplak Meja Model Kain Linen Lapis Motif Waterproof
Taplak Meja Model Kain Linen Lapis Motif Waterproof
pinterest.com

Meja makan kayu berwarna dark brown akan lebih terproteksi dan tampak indah dikombinasikan Taplak meja 2 cover atau lapis, dimana bagian bawahnya berwarna hijau pudar dengan aksen renda sekeliling frame, dan taplak putih bercorak minimalis di bagian atas.

Jika Anda tertarik memadukan 2 lapis Taplak meja untuk menghiasi meja makan, maka bisa membeli taplak polos tebal bahan kain untuk area bawah seharga Rp. 43.000, sedangkan taplak dengan motif abstrak unik dibanderol mulai harga sekitar Rp. 17.500.

  1. Taplak Meja Kain Katun Motif Pohon Rumbai Rumbai
Taplak Meja Kain Katun Motif Pohon Rumbai Rumbai
etsy.com

Cover meja bermotif pohon kecil-kecil antik dihiasi dengan rumbai-rumbai yang terletak pada ujung kanan dan kiri sehingga menciptakan kesan cantik ketika diaplikasikan pada meja tamu. Penggunaan warna soft akan membuat ruang tamu terasa lebih adem menenangkan.

Jika Anda berminat untuk memiliki taplak dari bahan kain katun halus berkualitas dengan ukuran 38 cm x 150 cm, maka harus mempersiapkan mahar mulai Rp. 13.100 – Rp. 56.000.

  1. Taplak Meja Waterproof Pelangi
Taplak Meja Waterproof Pelangi
decoracion2.com

Anda mungkin sudah familiar dengan taplak yang kerap digunakan sebagai lapisan meja makan ini. Di pasaran, taplak dari bahan waterproof atau anti air ini umumnya dijual dengan hitungan per meter, dan harganya juga relatif terjangkau sehingga sangat worth to buy.

Taplak bermotif kotak-kotak desain multicolor yang tampak begitu apik dan dapat menciptakan nuansa ceria pada ruang makan ini bisa Anda dapatkan seharga Rp. 9.000 per meter. Taplak meja ini cocok diaplikasikan pada ruang dengan dominasi cat putih.

  1. Taplak Meja Kain Katun Model Bulat Motif Buah Buahan
Taplak Meja Kain Katun Model Bulat Motif Buah Buahan
pinterest.com

Bagi Anda yang memiliki meja makan model bundar, maka bisa mengaplikasikan meja kain dari bahan katun berwarna oranye senada dengan bantalan kursi dan kain gorden. Aplikasi motif buah-buahan dan renda tipis pada meja tampak match dengan nuansa ruang makan.

Pemilihan warna oranye akan menghadirkan kesan lapang dan terang pada dining room. Di samping itu, harganya juga relatif terjangkau karena bisa didapatkan mulai harga Rp. 50.000.

  1. Taplak Meja Model Vintage
Taplak Meja Model Vintage
etsy.com

Untuk menghadirkan kesan vintage klasik pada ruang tamu maupun teras rumah, Anda bisa memilih penggunaan taplak dari material polyester putih aksen motif renda klasik pada meja bundar. Dengan begitu, kegiatan bersantap menjadi lebih seru dan menyenangkan.

Kalau Anda naksir dengan taplak berbentuk bundar dari bahan full rajut tebal ini, maka bisa membelinya di situs online dengan harga sekitar Rp. 137.000 (diameter 150 cm).

  1. Taplak Meja Model Oval Motif Renda Klasik
Taplak Meja Model Oval Motif Renda Klasik
etsy.com

Penggunaan taplak berwarna putih polos dengan motif klasik bersusun menghadirkan sebuah kesan antik, dan vintage pada ruang tamu Anda. Dipadukan penggunaan furniture berbahan kayu serta lantai kayu berwarna soft, maka akan membuat ruangan lebih menarik.

Taplak dari bahan polyester dengan hiasan renda warna putih berukuran 100 cm x 45 cm untuk meja ruang tamu ini bisa Anda temukan di marketplace seharga mulai Rp. 129.900.

Tips Memilih Taplak Meja Tamu & Meja Makan

Bingung menentukan desain, model, dan motif taplak untuk diaplikasikan pada meja tamu dan meja makan? Beberapa tips di bawah ini bisa Anda jadikan sebagai bahan referensi:

  • Sesuaikan dengan Model dan Ukuran Meja

Pada saat membeli Taplak meja, sebaiknya Anda telah mengetahui ukuran atau diameter meja yang akan diberi taplak secara pasti. Jangan asal perkiraan saja, karena kalau ukuran tidak sesuai, maka akan mempengaruhi fungsi penggunaan Taplak meja itu sendiri.

  • Perhatikan Kualitas Material

Ada berbagai bahan taplak yang dijual di pasaran. Selain menyesuaikan dengan budget, sebaiknya juga sesuaikan dengan kebutuhan dan pertimbangkan faktor kenyamanan. Misalnya untuk meja makan yang rawan kotor, sebaiknya gunakan taplak waterproof.

  • Pertimbangkan Resiko Penggunaan Taplak meja dengan Ornamen atau Motif

Model dan desain taplak untuk meja memang semakin beragam. Namun, sebelum memutuskan membeli taplak berhias, seperti renda, ruffle, atau rumbai-rumbai, sebaiknya pastikan kalau ornamen tersebut tidak beresiko membuat benda di meja mudah tersangkut.

  • Memilih Warna yang Match

Usahakan memilih Taplak meja dengan warna yang dapat mendukung desain interior ruang makan atau ruang tamu. Jadi, kombinasi antara konsep ruang dan furniture tampak matching.

Meskipun tampak sepele, namun perkara pemilihan taplak meja memiliki dampak besar terhadap suasana di suatu ruangan. Karenanya, agar konsep ruang dan warna yang diaplikasikan pada furniture terlihat membaur, dibutuhkan pertimbangan matang dalam memilih Taplak meja yang sesuai.